Cara Menambah Add-Ins Al-Qur’an di Office Word Semua Seri

Cara Menambah Add-Ins Al-Qur’an di Office Word – Jika sobat adalah orang yang sering menggunakan ayat Al-Qur’an dalam mengerjakan pekerjaan di Microsoft Office word, maka Plugin atau add ins yang akan saya bahas dikesempatan kali ini bisa sangat bermanfaat dan mempermudan aktivitas sobat ketika ingin menambahkan teks bacaan yang ada dalam Quran ke MS Word.

Cara paling umum yang biasa dilakukan oleh kebanyakan orang ketika ingin menambahkan kalimat arab kedalam office word adalah dengan mencopasnya dari internet.

Hal tersebut memang sah-sah saja terlebih jika sobat selalu mempunyai kuota internet untuk mengakses situs alquran jika sedang diperlukan.

Baca Juga: 2 Cara Mudah Menyimpan Gambar dari MS Word

Tapi tidak jarang diantara sobat semua dalam mengerjakan tugas di MS word ini tidak menggunakan koneksi internet ya karena memang software ini tidak memiliki syarat koneksi internet apabila ingin digunakan.

Berikut ini adalah cara yang bisa kamu gunakan untuk menambahkan ayat Al-Quran dengan sangat mudah kedalam lembar kerja MS word Sobat dengan tambahan add-ins

Cara Menambah Al-Qur’an di Office Word

Cara ini berlaku untuk semua seri Office word yang ada seperti 2003, 2004, 2010, 2013 ataupun yang terbaru yakni office 2016

Jadi sobat tidak perlu khawatir kalau tutorial ini tidak work karena sudah saya coba terlebih dahulu.

Cara Menambah Add-Ins Al-Qur’an

  1. Silakan sobat download terlebih dahulu add ins nya pada link berikut ini. Download
  2. Jika file tersebut sudah terdownload selanjutnya sobat extract terlebih dahulu, Bisa menggunakan aplikasi WinRAR
  3. Apabila file tersebut sudah di extract selanjutnya silakan sobat jalankan program tersebut dan install sebagaimana ketika menginstall program-program yang lainnya.

Baca Juga; Cara Membagi Halaman Word Menjadi 2 Kolom

Untuk cara menambahkan potongan ayat Al-Quran menggunakan add-Ins ini sobat bisa mengikuti panduan dibawah ini:

  1. Jika Add-Ins sudah terinstall selanjutnya kita buka Aplikasi Office Word, disini saya menggunakan versi 2010
  2. Diantara menu-menu Home, Insert, Page Layout ada menu baru yang terletak disebelah kanan ujung dengna nama “Add-Ins
  3. Sobat klik Add-ins Tersebut kemudian klik Al-Quran. Perhatikan gambar dibawah ini
Cara Menambah Al-Qur'an di Office Word

Cara Penggunaan:

  • Pilih Get Arabic+Translation jika sobat ingin menambahkan kalimat arab beserta dengan terjemahannya.
  • Pilih Get Arabic jika hanya ingin menambahkan kalimat arabnya saja, dan
  • Pilih Get Translation jika hanya ingin menambahkan teks terjemahannya saja

Itulah Cara Menambah Al-Qur’an di Office Word yang sangat mudah yang tentunya dapat sobat praktikan sendiri dirumah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *